Danramil 2215/Ciemas Tanam Bibit Kelapa Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Sukabumi, – Danramil 2215/Ciemas, Lettu Akyadi, mewakili Komandan Kodim 0622/Kabupaten Sukabumi, melaksanakan kegiatan penanaman bibit kelapa di pesisir Pantai Palampang, Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Selasa (9/9/2025).

 

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI AD dalam mendukung program ketahanan pangan nasional, khususnya di wilayah pesisir. Penanaman bibit kelapa diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat, baik dari sisi ekonomi maupun lingkungan.

 

Lettu Akyadi menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk penghijauan, tetapi juga sebagai langkah nyata dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan hasil kelapa di masa depan.

 

“Penanaman bibit kelapa ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap lingkungan dan ketahanan pangan. Semoga kelak bisa memberikan hasil yang bermanfaat bagi warga sekitar,” ujarnya.

 

Kegiatan ini turut melibatkan aparat desa, tokoh masyarakat, serta warga setempat yang bersama-sama menanam bibit kelapa di area pesisir. Kolaborasi ini menunjukkan semangat gotong royong dalam menjaga kelestarian alam sekaligus mendukung ketahanan pangan nasional.  (Pen)